DRONENEWS.ID, Cikedal – Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Kelompok 30 Universitas Bina Bangsa (UNIBA) sukses melaksanakan kegiatan penyuluhan bertema Penyadaran Tentang Stunting dan Pentingnya Gizi Seimbang Bagi Masyarakat, bertempat di Balai Desa Dahu, Kecamatan Cikedal, Kabupaten Pandeglang pada hari Selasa, (15/07/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian kepada masyarakat yang menyoroti pentingnya peran keluarga dalam pencegahan stunting. Kegiatan ini menghadirkan Rina Azzahra, selaku Penanggung Jawab (PJ) Gizi Puskesmas Kecamatan Cikedal, sebagai narasumber utama.
Pjs Kepala Desa Dahu Dudi Mahfudzi, menyampaikan sambutan resmi dan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Mereka mengapresiasi peran mahasiswa dalam menjembatani pengetahuan kesehatan kepada masyarakat secara langsung dan mudah dipahami.
“Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini karena stunting masih menjadi isu serius di desa kami. Penyuluhan yang dilakukan adik-adik KKM kelompok 30 UNIBA sangat bermanfaat, terutama dalam memberikan pemahaman yang lebih mudah dicerna oleh warga,” ujar Dudi.
Dalam pemaparannya, Rina Azzahra menjelaskan secara rinci mengenai stunting, faktor penyebab, serta langkah-langkah pencegahannya yang dapat diterapkan oleh masyarakat desa. Ia menekankan bahwa upaya pencegahan harus dimulai sejak masa kehamilan.
“Stunting bukan hanya soal tinggi badan yang tidak sesuai usia, tapi juga menyangkut perkembangan otak dan daya pikir anak di masa depan. Keluarga harus mulai peduli pada asupan gizi sehari-hari, karena gizi yang baik adalah hak anak dan tanggung jawab bersama,” ujar Rina.
Kemudia Muhammad Roby Iskandar, Ketua KKM dari kelompok 30 UNIBA dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas antusiasme warga serta dukungan dari pihak desa.
“Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi pemantik kesadaran masyarakat untuk lebih memperhatikan pola makan dan gizi keluarga, terutama bagi anak-anak dan ibu hamil, agar generasi ke depan tumbuh sehat dan cerdas,” ungkap Roby.
Ia juga menjelaskan bahwa “KKM kelompok 30 UNIBA senang membantu masyarakat Desa Dahu agar lebih memahami pentingnya pemberian gizi seimbang, terutama bagi anak-anak usia dini dan ibu hamil, demi mencegah stunting yang masih menjadi permasalahan di wilayah pedesaan”, ungkap Roby.
Warga yang hadir mengikuti kegiatan dengan antusias. Penyuluhan dilengkapi dengan sesi diskusi, pembagian leaflet edukatif, serta demo pembuatan makanan sehat dengan bahan lokal yang mudah diterapkan di rumah.
Penyuluhan ini menjadi bagian dari komitmen Universitas Bina Bangsa dalam memberdayakan masyarakat melalui program KKM, yang tidak hanya berfokus pada akademik, tetapi juga kontribusi langsung terhadap pembangunan kesehatan masyarakat di tingkat desa.***